5 Faktor Penting Memulai Bisnis Makanan

Sabtu, 31 Juli 2021

24 komentar
5 Faktor Penting Memulai Bisnis Makanan


Halo Semuanya...

Bagaimana kabarnya? Semoga selalu sehat dan bahagia ,  aamiin.

Tak terasa sudah cukup lama kita hidup bersama pandemi yang menjadi kejadian luar biasa yang telah mengubah kehidupan semua orang di dunia.

Pembahasan saya pada postingan kali ini masih ada sedikit kaitannya dengan corona. Merasa enggak sih, selama pandemi ini jadi banyak teman atau kenalan yang tiba-tiba jualan? Mulai dari jualan masker, hand sanitizer, baju tidur hingga yang paling banyak ditemukan adalah jualan makanan.


Namun sebenarnya, semuanya tidaklah "tiba-tiba" pasti ada proses, ide, peluang dan yang paling penting adalah usaha. Kita tidak pernah tau apa yang telah mereka lakukan untuk bisa berjualan seperti sekarang. 

Ngomong-ngomong saking banyaknya yang buka PO ataupun promosi di media sosial seperti WA dan Instagram, kadang membuat kita juga ingin berjualan sesuatu. Salah satunya adalah berjualan makanan yang sepertinya mudah dilakukan.

Untuk itu, saya ingin berbagi tips membuka usaha kecil di bidang makanan berdasarkan pengalaman  menjual brownies kukus dan klappertart beberapa waktu lalu.


5 Faktor Penting Memulai Bisnis Makanan!



1. RASA & HARGA


Rasa dan harga adalah dua hal yang berkaitan. Rasa sebuah makanan bisa mengontrol harga jual. Tentu rasa yang terbaik bisa didapatkan dari bahan yang digunakan dan keahlian dalam mengolah bahan tersebut.

Sebaiknya saat menjual makanan jangan hanya berfikir untuk menjual dengan harga paling murah supaya laku. Namun fokuslah untuk menciptakan makanan yang enak, khas dan berkualitas. Saya yakin orang lebih memilih membeli makanan yang rasanya enak daripada makanan dengan rasa biasa saja dengan harga murah. Lain halnya kalau kita bisa menemukan bahan berkualitas dengan harga bersaing.

Sebagai penjual, harus memiliki banyak wawasan dalam membeli bahan makanan supaya dapat menekan harga produksi. Selain bisa membeli langsung di toko bahan kue di pasar, sekarang ada loh marketplace yang menjual bahan makanan yang memudahkan produsen yaitu seperti TokoWahab. 

Di sini penjual bisa membeli bahan makanan secara grosir dengan harga murah. Dan yang paling saya suka dari TokoWahab adalah terdapat informasi yang sangat lengkap di setiap produk yang dijualnya. 

Seperti contoh Achor Whipping Cream , di website ditulis penjelasan tentang Whip Cream, komposisi dan bisa digunakan/diolah untuk apa saja. Selain itu di sini juga menjual bahan makanan yang sulit ditemukan di pasaran seperti Susu F&N, dan tentunya kamu bisa membelinya dengan harga grosir.

5 Faktor Penting Memulai Bisnis Makanan



2. VARIASI


Zaman sekarang saingan sangat banyak, apalagi dalam bisnis makanan. Saat satu orang menjual sosis bakar, tak lama kemudian akan banyak yang meniru. olah sebab itu sebagai penjual, harus kreatif seperti membuat variasi yang unik atau variasi yang benar-benar baru supaya berbeda dengan penjual lainnya dan untuk menarik perhatian pembeli. Cobalah lihat tren makanan dari waktu ke waktu untuk menemukan variasi.

Misalnya saat ingin menjual donat, kita tau bahwa donat bukanlah makanan baru. Sudah banyak yang menjualnya. Sekedar enak saja belum menjamin bisa mencuri perhatian pembeli. Untuk itu kamu bisa mencari-cari ide varisasi topping, ukuran ataupun bentuk yang mungkin sangat berbeda. 

Membuat variasi ini cukup penting. Mari belajar dari restoran siap saji terkenal seperti PIZZA HUT atau MC Donalds. Walaupun mereka sudah sangat besar namun selalu mengeluarkan menu berbeda atau terbaru di waktu tertentu.

5 Faktor Penting Memulai Bisnis Makanan



3. KEMASAN


Salah satu tren small business jaman sekarang adalah membuat kemasan yang cantik untuk produk yang dijual tak terkecuali makanan.

Kemasan tersebut mulai dari plastik pembungkus, stiker logo merek makanan, kartu ucapan terima kasih, kartu nama, kotak pembungkus dan tak lupa diberi pita atau tali rami yang diikat estetik.

Kemasan yang cantik menjadi poin plus dan bisa meningkatkan nilai jual makanan. Dan biasanya orang-orang suka membuat video unboxing kalau membeli sesuatu dengan kemasan unik. Ini tentu jadi promosi gratis bagi produk kita.

5 Faktor Penting Memulai Bisnis Makanan



4. CARA PEMASARAN


Dulu orang memasarkan makanan dengan cara menaruhnya di toko-toko ataupun membuat gerobak makanan/ outlet sendiri. Namun sekarang, dengan berkembangnya teknologi dan informasi, kita bisa memasarkannya di media sosial pribadi seperti via WA, Instagram dan bahkan bisa menaruhnya di marketplace

Jadi untuk orang-orang yang ingin merintis usaha, tak harus menyiapkan modal yang besar. Cukup membuatnya di rumah lalu dikirimkan ke pembeli baik via COD maupun via jasa pengiriman seperti Gofood/Gosend. Jangan lupa untuk membuat galeri Instagram yang cantik dengan mengupload foto-foto makanan yang bagus supaya menarik minat pembeli.

So untuk berjualan makanan jaman sekarang bisa memilih metoda pemasaran secara online atau offline.

5 Faktor Penting Memulai Bisnis Makanan



5. METODA PROMOSI


Masih berkaitan dengan cara pemasaran, promosi adalah hal yang harus dilakukan penjual baik itu penjualan online dan offline. Apalagi usaha kuliner yang baru, penjual harus bisa mempromosikan jualan mulai dari yang terdekat yaitu keluarga, teman dan tetangga.

Metode umum yang dilakukan oleh usaha kuliner adalah memberikan tester. Kita harus tau komentar orang lain terhadap makanan yang dijual, selain itu kita bisa meminta saran dari mereka jika ada yang kurang untuk improvement ke depan.

Dan yang paling penting, mintalah mereka untuk share testimoni di media sosial yang mereka punya. Karena dari testimoni bisa memperkenalkan produk ke pengguna media sosial lainnya secara gratis. 

Setelah itu jika usaha sudah mulai berjalan, cobalah lakukan metode promosi lainnya dengan memberikan diskon, atau bekerja sama dengan selebgram.

Pengalaman saya, ini bisa meningkatkan omset dan menambah follower media sosial. Dan yang perlu digaris bawahi adalah, pilih selebgram sesuai dengan produk yang kita jual, jangan hanya melihat jumlah followernya saja. Ada banyak selebgram, untuk produk makanan tentu yang dipilih adalah selebgram di bidang makanan atau food blogger. 

5 Faktor Penting Memulai Bisnis Makanan


-------

Demikianlah 5 faktor penting memulai bisnis makanan khususnya saat pandemi versi saya. Semoga bisa bermanfaat untuk teman-teman yang ingin mencoba peruntungan di usaha kuliner. Jika ada koreksi dan masukan silakan tulis di kolom komentar yah.

Terima kasih.

xoxo
dila
Read More

Ingin Dapat Uang dari Blog? Wajib Kenal Mediabacklink Jasa Backlink Berkualitas!

Kamis, 29 Juli 2021

25 komentar
chocodilla blog


Ada banyak alasan kenapa orang-orang memiliki blog. Alasan yang sering dijumpai adalah untuk menyalurkan hobi menulis, untuk media curhat atau diari pribadi dan ada juga yang terpaksa membuat blog karena tugas sekolah/kuliah.

Biasanya setelah sekian lama aktif di dunia blog, para blogger mulai menyadari ternyata blog yang dikelola tersebut bisa menghasilkan uang.

Blog bisa menghasilkan uang? Caranya?

Ada banyak cara untuk menghasilkan uang dari blog, beberapa yang paling populer adalah Google AdSense, Sponsored Post, Program Afiliasi, Endorsement dan jasa Backlink

Dari beberapa cara di atas, saya ingin langsung membahas cara menghasilkan uang dari blog melalui platform khusus jual beli/jasa backlink berkualitas yaitu Mediabacklink.


Apa itu Backlink?

Backlink adalah link atau tautan yang dibuat saat sebuah website terhubung dengan website lain. Backlink sangat penting untuk SEO yang berarti bisa menentukan posisi website di penelusuran mesin pencari seperti Google. Selain itu backlink berfungsi untuk mendatangkan trafik ke website. Dan backlink yang relevan dan berkualitas bisa meningkatkan kreadibilitas website.


Apa itu Mediabacklink?

Mediabacklink bisa dibilang sebagai marketplace yang menawarkan jasa backlink berkualitas yang aman dengan harga bersaing. Sehingga Mediabacklink menjadi wadah bertemunya Advertiser atau pembeli backlink dan Blogger terpilih atau penjual backlink.

Advertiser adalah siapapun yang memiliki website baik itu dari produk/jasa yang masih kecil hingga brand yang sudah besar dengan tujuan ingin mendapatkan backlink berkualitas untuk meningkatkan peringkat keyword produk yang dimiliki.

Sementara penjual backlink adalah seseorang yang memiliki blog pribadi yang sudah lolos verifikasi dan terdaftar di Mediabacklink. 

Cara dapat uang dari blog
Halaman utama Mediabcklink


Apa kriteria blog bisa terdaftar di Mediabacklink?

Para blogger jangan khawatir, tidak harus jadi seleb blogger dulu supaya bisa terdaftar di Mediabacklink, karena semua blog dengan niche apapun akan diterima asalkan diisi dengan tulisan yang bagus dan berkualitas karena Mediabacklink merupakan jasa backlink berkualitas. Dan kamu bisa mendaftarkan lebih dari satu blog loh!

Kriteria website atau blog yang terdaftar di Mediabacklink adalah sebagai berikut :
o Mempunyai konten yang berkualitas
o Mempunyai nilai Domain Authority, Page Authority, Alexa dan Google Site yang tinggi
o Mempunyai niche yang beragam
o Mempunyai tampilan website yang indah dan user friendly
o Tidak pernah mendapatkan teguran dan penalti dari google

Saat mendaftarkan blog, Mediabacklink akan mengecek beberapa aspek sesuai kriteria di atas dan setelah blog terifikasi akan muncul DA, PA, Google Index, Alexa Rank dan harga blog.

Masih bingung dengan istilah-istilah di atas? Berikut keterangannya sesuai yang tertulis di Mediabacklink.
  • DA = Domain Authority (0-100) : Menunjukkan umur domain dengan 100 adalah nilai terbaik
  • PA = Page Authority (0-100) : Menunjukkan kepopuleran situs dengan 100 adalah nilai terbaik
  • Google Index : Jumlah halaman yang sudah terindex oleh google
  • Alexa Rank : Merupakan peringkat kepopuleran situs, semakin rendah nilai rank maka situs tersebut semakin bagus dan sebaliknya
  • Harga : Merupakan harga jual backlink yang dibayarkan ke pemilik situs/blog termasuk harga artikel


Bagaimana cara menghasilkan uang melalui Mediabacklink?

Sekarang adalah bagian yang ditunggu-tunggu! 

Jika telah lulus verifikasi maka blog kamu akan berada di list Blog Mediabacklink lengkap dengan katagori blog, nilai DA, PA, Google Index, Alexa Rank dan harga. Jika ada Advertiser yang tertarik dengan blog kamu, maka permintaan kerja sama akan muncul pada “Jual Backlink” (lihat gambar di bawah).

Mediabacklink


Jika bagian itu di klik, maka akan muncul informasi lengkap seperti lokasi pemasangan yaitu blog yang diinginkan (misalnya kalau ada dua blog maka diberitau blog mana yang dipilih advertiser) dan data backlink advertiser. Data backlink advertiser seperti Url, keyword, catatan, tanggal order dan status pengerjaan.

Blogger atau penjual backlink diberikan kebebasan apakah ingin menerima tawaran tersebut. Jika merasa tidak cocok dengan niche blog atau alasan lainnya maka boleh menolak penawaran. Kalau merasa cocok, sebaiknya langsung diterima karena Mediabacklink memberikan waktu 3x24 jam. Jika lebih dari itu tidak ada respon maka akan batal secara otomatis.

Jika blogger tertarik dengan order yang ditawarkan maka harus segera membuat artikel sesuai permintaan dan menyelesaikannya dalam 3x24 jam. Saat selesai, tentu mengirimkan link artikel yang sudah diterbitkan. Lalu tunggu konfirmasi dari pemasang backlink, ada revisi atau tidak. Bila pekerjaan telah sesuai maka akan di ACC dan blogger menerima bayaran.

***

Bagaimana dengan penjelasan saya di atas? Sudah menjawab pertanyaan tentang cara mendapatkan uang dari blog dengan Mediabacklink? Gampang kan caranya… Yuk segera daftarkan blognya di Mediabacklink Jasa Backlink Berkualitas!!

Jangan sia-siakan kemampuan menulis begitu saja, berikan kesempatan advertiser menemukan blog terbaikmu di Mediabacklink, jasa jual backlink berkualitas, aman dan harga bersaing di Indonesia.

xoxo
dila
Read More

Solusi Gambar Blog Terdistorsi/Ukuran Berubah di HP

Selasa, 20 Juli 2021

7 komentar

Halo semuanya,
Apa kabar?

Sebagai blogger, apalagi masih pemula, pasti sering menemukan masalah teknis pada blog yang membuat pusing kepala. Niatnya upgrade blog, eh... malah ada yang eror. Ingin ganti template jadi lebih minimalis, eh... lupa memasukkan kode tracking sehingga kesal sendiri karena tak bisa lihat laporan analisa blog. Atau iseng pakai sebuah kode karena terpengaruh blog lain, ternyata tidak cocok dengan blog kita. 

Salah satu masalah blog yang menjadi misteri bagi saya bertahun-tahun adalah gambar terdistorsi atau ukuran tidak sesuai dengan rasio saat membuka blog di ponsel. Kalau tak salah, saya menyadari hal ini sekitar tahun 2017-2018.

Saat itu saya mengabaikannya karena selalu membuka blog di laptop yang mana gambar terlihat normal. Saya juga berpikir, blogger lain pasti melakukan blog walking via laptop, jadi tak akan masalah.



Foto kiri : tampilan blog normal di HP
Foto kanan : tampilan gambar blog terdistorsi di HP

Tahun 2019 saya mulai berpikir kalau harus memecahkan masalah gambar ini. Karena melihat laporan visitor by device di blog, ternyata pengunjung yang menggunakan ponsel hampir 50%. Tak bisa dipungkiri semakin ke sini, ponsel makin canggih dan menjadi gadget favorit orang-orang. Saya tak rela kalau blog yang sudah usah payah dihias ini malah terlihat jelek di tampilan ponsel.

Waktu itu saya coba otak-atik sendiri dan menemukan solusi sementara. Bagi yang sudah sering mampir ke blog saya khususnya pengguna laptop, pasti ngeh kalau kebanyakan gambar di blog ini ukuannya besar-besar. Seperti gambar landscape dan portrait yang panjangnya sesuai maksimal width badan blog. Gambar landscape sebenarnya masih tak apa-apa, tapi gambar portrait sangat terasa "raksasa"nya.

Saat upload gambar di blog, kita bisa mengatur ukuran menjadi small, medium dan lainnya. Walaupun style blog saya adalah tulisan yang penuh dengan gambar, tapi sebenarnya "gambar raksasa" itu adalah solusi sementara yang saya maksud.

Setelah dicoba, ternyata jika memilih ukuran "original size" maka tampilan gambar di ponsel akan terlihat normal. Sementara jika memilih small, medium, large dan x-large , rasio ukuran gambar tidak normal atau seperti ketarik. Kenapa bisa demikian? Mungkin karena saya menggunakan template luar+gratisan.

Setelah menemukan solusi tersebut, pikiran saya sudah cukup tenang. Namun berjalannya waktu, tepatnya bulan Juli 2021 ini, saya kembali kepikiran. Mata saya mulai tak nyaman melihat gambar raksasa di blog. Apalagi kalau upload banyak gambar, tulisan jadi tidak terlihat.

Saya pun coba bertanya pada google dan akhirnya menemukan solusi di sebuah channel Youtube orang asing. Ternyata caranya mudah sekali tinggal copy paste sebuah kode ke template, save dan alhamdulillah berhasil.

Yang punya masalah sama dengan saya dan penasaran, berikut saya spill tutorialnya!


Langkah memperbaiki gambar yang terdistorsi/ukuran berubah di tampilan blog di HP khusus Blogspot :

1. Buka Blogger.com lalu pilih akun blog yang ingin diperbaiki

2. Klik Theme > klik Customize




3. Klik Advanced > klik tanda panah ke bawah yang ada di samping Color Theme

4. Akan muncul Add CSS dan klik




5. Copy paste kode berikut pada "Add custom CSS"

    .post-body img {
    max-width: 100%;
    height: auto
    }

Note : Karena blog saya tidak bisa di copy paste, silakan dapatkan kode tersebut di link ini >>kode<<



6. Save (ada di pojok kanan bawah) dan cek tampilan blog di ponsel.

Katanya ini tidak hanya memperbaiki masalah gambar di tampilan ponsel, namun juga bisa kalau ada masalah gambar di tampilan desktop.

***

Puas sekali saat bisa menemukan solusi dan memperbaiki sendiri masalah di blog seperti ini. Sejujurnya saya sudah menahan diri untuk tidak membuat postingan tentang tips blogging supaya nichenya terjaga.

Tapi saya ingin membantu teman-teman lainnya, mana tau ada yang mengalami hal yang sama. Selain itu tujuannya adalah sebagai catatan pribadi, takutnya saya mengalami masalah ini lagi dan lupa dengan kode atau caranya. Dari pada googling, lebih baik baca solusinya di blog sendiri, kan!

Sebenarnya ada satu lagi masalah blog yang baru saya pecahkan, tunggu di next post yah.

Terima kasih

xoxo
dilla
Read More

Bukan Nasi Padang, Ini Makanan Yang Harus Dicoba Saat di Bukittinggi

Kamis, 08 Juli 2021

32 komentar
Saat berwisata ke sebuah kota, selain ingin mengunjungi objek wisata terkenal di kota tersebut tentu wishlist lainnya adalah mencoba kuliner khas di sana. Seperti halnya saat mengunjungi kota Bukittinggi, tidak hanya ingin berfoto dengan latar belakang Jam Gadang atau menikmati pemandangan Ngarai Sianok dari Taman Panorama, wisatawan biasanya ingin mencoba langsung "nasi padang" atau "sate padang" yang sangat legendaris.

Biasanya hari pertama dan kedua berada di Bukittinggi masih terharu dan menikmati makan nasi padang, namun di hari ketiga mulai bosan dan ingin makanan yang berbeda atau ujung-ujungnya makan di restoran cepat saji. Di saat seperti ini, dari pada membeli makanan di restoran cepat saji yang bisa ditemukan di kota manapun, ada baiknya hunting rumah makan/ restoran atau kafe yang ada di sana.

Rumah Makan H. Minah

Nah, sebagai orang asli Bukittinggi, saya ingin merekomendasikan tempat makan yang ada di Pasar Ateh Bukittinggi yaitu rumah makan H. Minah. Menu yang disajikan adalah nasi goreng, mie goreng, nasi soto, mie tahu dan berbagai jus, pokoknya bebas dari "nasi padang".

Walaupun tempatnya kecil dan bentuknya biasa saja, tapi rasa makanannya enak dengan cita rasa Bukittinggi tentunya. Terbukti rumah makan ini sudah ada sejak saya kecil dan masih bertahan hingga sekarang walaupun sempat berpindah tempat. Ini benar-benar tempat makan favorit karena saya sering mengunjunginya bersama keluarga maupun teman sekolah saat berbelanja di pusat kota Bukittinggi.

FYI, di sini lah saya makan siang sebelum makan es krim di Yummy Crepes & Ice Cream waktu itu.

>> Baca juga : Hey Yo!! Instagramable Place Check!!Yummy Crepes & Ice Cream

Rumah makan H. Minah berada di bagian kanan belakang bangunan Pasar Ateh Bukittinggi, yaitu di dekat pintu masuk parkiran mobil. Di sana kamu akan melihat dua papan nama H. Minah karena memang rumah makan ini ada dua dan saling bersebelahan. Saya sempat bertanya kenapa kasir kenapa ada dua tempat, katanya karena pemiliknya berbeda yaitu kakak dan adik (mungkin anaknya H. Minah) namun rasa masakannya masih sama.


Mie Goreng dan Mie Tahu

Makanan yang paling khas di sini adalah Mie Tahu dan Mie Goreng. Mie tahu itu berupa mie kuning besar yang direbus, lalu dicampur dengan tahu goreng dan disiram kuah kacang. Tak lupa ditambahkan kerupuk di atasnya. Kalau dilihat bahan-bahannya cukup simple, tapi sejauh saya merantau, saya belum pernah menemukan makanan seperti ini di tempat lain. Sehingga mie tahu menjadi wishlist saya saat mudik. Sementara mie goreng di H. Minah ini juga unik, mereka tidak menggunakan mie goreng biasa tapi menggunakan mie kuning besar seperti mie tahu.

H. Minah Bukittinggi
Mie Goreng

H. Minah Bukittinggi
Mie Tahu

Jus Pokat & Ampiang Dadiah

Kalau minuman, yang harus dicoba di sini adalah Jus Pokat/alpukat. Setelah merantau, saya menyadari jus alpukat di kota kelahiran saya adalah yang terbaik. Karena komposisi buah alpukatnya enggak pelit sehingga teksturnya cenderung padat. Ini berbeda sekali dengan jus alpukat yang saya temui di Jakarta dan sekitar yang biasanya sangat encer. Saking padatnya, jus alpukat di rumah makan H. Minah harus diminum dengan 2 sedotan kecil.

Jika masih belum kenyang, hidangan penutup yang saya rekomendasikan di sini adalah Ampiang Dadiah. Baru pertama kali dengarkah? Ampiang dadiah adalah dessert khas Sumatera Barat. Komposisinya adalah dadiah yaitu susu kerbau yang telah difermentasi, ampiang yaitu beras ketan yang ditumbuk, es serut dan disiram dengan kuah gula merah . Bisa dibilang dadiah adalah yoghurt versi tradisional khas Sumatera Barat yang proses fermentasinya dilakukan di dalam wadah bambu. Jadi rasa ampiang dadiah adalah asam-asam manis menyegarkan. Dan teksturnya perpaduan lembut dari dadiah dan keras dari ampiang.

H. Minah Bukittinggi
Mie Tahu & Jus Pokat

H. Minah Bukittinggi

H. Minah Bukittinggi
Ampiang Dadiah

Nasi Goreng & Soto

Selain makanan di atas, makanan lainnya juga recomended seperti nasi goreng dan soto. Secara tampilan, yang membedakan nasi goreng ini (Sumatera Barat) dengan nasi goreng di kota lainnya adalah menggunakan daging sapi goreng yang diiris tipis sebagai proteinnya. Lalu ditaburi mentimun, daun selada yang dipotong memanjang dan kerupuk merah.

Sementara soto disajikan dalam dua piring, nasi dan soto. Soto biasanya juga menggunakan menggunakan daging sapi goreng yang diiris tipis, diberi bihun, kentang rebus dan daun seledri. satu lagi, bagi kamu yang galau mau makan nasi goreng atau mie goreng, di sini bisa pesan nasi-mie goreng loh. Menarik kan! 

H. Minah Bukittinggi
Nasi Soto
H. Minah Bukittinggi
Nasi-Mie Goreng

H. Minah Bukittinggi
Menu Makanan di H. Minah Bukittinggi

Mengenai harga makanan, semua makanan di H. Minah harganya Rp. 15,000. Sementara harga minuman saya lupa (maaf yah) mungkin sekitar Rp 10,000 hingga Rp 15,000. Di rumah makan H. Minah tidak ada kertas menu dan harga. Menu makanan dan minuman tertulis di papan besar yang digantung di dinding.

Semoga para pembaca menjadi tergiur melihat review tempat makan saya kali ini. Bismillah influencer Bukittinggi!!!...hehehe.
 
Note :
Semua foto pada artikel ini adalah foto yang saya ambil sendiri. Mohon untuk tidak menggunakan foto di atas tanpa seijin saya.

---

Lokasi : Bukittinggi, Sumatera Barat
Tanggal : 2 Juni 2021
Kamera : Fujifilm XT20

xoxo
dila
Read More