Ikuti Keseruan Konser Musik hingga Hadiah Menarik Bareng Sisca JKT48 di The Playground

Selasa, 24 Januari 2023

Tidak ada komentar

The Playground: Acara Hybrid yang Menyuguhkan Konser Musik, Trivia Quiz, dan Hadiah Menarik Bareng Sisca JKT48

Bulan Januari akan semakin seru dengan acara The Playground yang dikemas dengan konsep hybrid. GoPlay bekerja sama dengan The Goods Cafe untuk menyelenggarakan konser musik, trivia quiz, dan hadiah menarik di The Goods Cafe Lotte Shopping Avenue, Kuningan, Jakarta jam 19:00 WIB. 

Di acara ini, kamu bisa menikmati musik dari Sisca JKT48 yang akan tampil dengan sesi akustik dari EP terbarunya, serta penampilan dari beberapa band terbaik Indonesia. Selain itu, kamu juga bisa ikutan trivia quiz dengan hadiah uang tunai GoPay sebesar Rp 300,000 untuk 10 pemenang atau Rp 30,000 per pemenang.

Tidak hanya itu saja, ada juga hadiah menarik lainnya seperti tiket Creator's Playdate dengan harga spesial cuma Rp100.000, dan di acara ini ada kesempatan untuk memenangkan cashback GoPay sebesar Rp 50,000 untuk 6 orang pemenang dari lucky draw. 

Selain itu, ada juga program cashback FDC dengan hanya menjadi 25 orang pertama yang melakukan transaksi FDC di The Playground dan dapatkan cashback sebesar Rp 25,000.

Jangan sampai melewatkan kesempatan untuk menikmati suasana baru, musik yang keren, dan hadiah menarik di The Playground yang diadakan pada tanggal 28 Januari 2023 di The GoodsCafe Lotte Shopping Avenue, Kuningan, Jakarta. Jumlah pengunjung hanya dibatasi untuk 200 orang pertama, jadi segera beli tiket dan dapatkan First Drink Charge di sana.

Jangan lupa untuk follow dan dapatkan informasi lebih lanjut di akun @goplayindonesia. Ayo datang dan nikmati acara ini bersama teman-teman MinPlay! Info selengkapnya bisa kunjungi web GoPlay.

Read More

[Review] Kulit Glowing dan Lembab berkat Shower Scrub & Body Scrub Jolly dari Scarlett

Senin, 16 Januari 2023

1 komentar
[Review] Kulit Glowing dan Lembab berkat Shower Scrub & Body Scrub Jolly dari Scarlett

Assalamualaikum.
Halo, apa kabar semuanya~

Sebagai penggemar produk Scarlett, saya pernah berpikir seperti ini "Padahal ada banyak varian body lotion apalagi shower scrub dari Scarlett, namun kenapa varian body scrub cuma tiga yaitu Pomegrante, Romansa & Coffee?".

Ternyata pertanyaan saya dijawab oleh Scarlett dengan meluncurkan body scrub varian terbaru yaitu Jolly. Ini sekaligus melengkapi varian Jolly dari produk body care yang sudah ada yaitu shower scrub & body lotion Jolly.

Sebelumnya saya sudah mencoba rangkaian body care Scarlett varian Charming yang serba ungu. Dan jujurly, saya sangat suka varian Charming karena harumnya mewah dan hasilnya kulit tubuh menjadi lebih cerah dan tidak kering.

Nah sekarang saatnya mencoba varian Jolly yang serba peach. Wanginya seperti apa yah? Katanya sih varian Jolly enggak kalah wangi dibandingkan varian Charming.

So, pada artikel ini saya ingin review dua produk body care dari Scarlett yaitu body shower alias sabun mandi dan body scrub alias lulur badan varian Jolly.


SCARLETT Body Shower varian JOLLY


Bisa dibilang, Scarlett merupakan brand yang pertama kali memperkenalkan saya dengan rangkaian body care dengan wangi yang mewah. Tidak sekedar wangi dan membersihkan kulit, body care dari Scarlett seperti body shower memiliki manfaat untuk melembabkan dan mencerahkan kulit. Percuma kan kalau memakai sabun cuma dapat wanginya aja tapi tidak menyehatkan kulit tubuh.

Kok bisa body shower Scarlett bisa membersihkan, melembabkan dan mencerahkan tubuh yah?

Untuk menjawab pertanyaan ini, kita bisa melihat dari bahan yang digunakan untuk meraciknya. Oleh karena saat ini saya menggunakan varian Jolly, berikut penjelasannya.

[Review] Kulit Glowing dan Lembab berkat Shower Scrub & Body Scrub Jolly dari Scarlett


# Kandungan & Manfaat Body Shower varian JOLLY dari Scarlett


1. GLUTATHIONE

Glutathione adalah kandungan yang amat sering ditemukan pada produk kecantikan seperti serum yang bertujuan untuk mencerahkan kulit. Ternyata glutathione adalah salah satu kandungan utama pada shower scrub Jolly dari Scarlett. 

Tak sekedar untuk mencerahkan berikut manfaat glutathione :
- Mencerahkan dan meratakan warna kulit.
- Menjaga kelembaban dan elastisitas kulit.
- Merawat kulit agar tetap halus, lembut dan tidak kering.

2. VITAMIN E

Salah satu manfaat vitamin E adalah untuk menjaga kesehatan kulit. Namun Vitamin E tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh, sehingga harus didapatkan dari makanan dan suplemen.

Body shower Jolly dari Scarlett mengandung Vitamin E yang bermanfaat untuk :
- Merawat kekecangan dan elastisitas kulit.
- Membantu menjaga kelembaban kulit.

3. HYDROLIZED COLLAGEN

Saya pribadi baru pertama kali mendengar "Hydrolized Collagen", ternyata manfaatnya sangat bagus untuk kulit yaitu :
- Merawat kekencangan kulit.
- Mencegah kerusakan kulit.
- Meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit.

Melihat kandungan dan manfaat body shower Jolly dari Scarlett, siapa sih yang tak sabar memakainya saat mandi? 



#Packaging, Tekstur dan Aroma Body Shower Jolly dari Scarlett


Setelah mengetahui kandungan dan manfaat body shower Jolly, saatnya kita lihat langsung produknya lebih dekat dimulai dari kemasan.

Seperti varian body shower lainnya, varian Jolly juga dikemas dalam botol plastik bening dengan tutup flip off yang sangat mudah dibuka dan ditutup saat mandi.

Terdapat informasi lengkap seperti daftar kandungan, cara penggunaan, nomor BPOM, tanggal kadaluarsa hingga barcode yang berisi kode serial produk untuk mengetahui keaslian produk.

Walaupun botol berwarna bening, namun shower scrub ini terlihat menarik karena cairan sabun yang berwarna peach. Selain itu juga terdapat seperti butiran berwarna merah dan dongker yang bercampur dengan gelembung udara.

Butiran ini bukan sekedar hiasan, namun bisa memberikan efek scrub saat mengoleskan sabun ke badan. Sehingga bisa membantu mengangkat kotoran yang menempel pada kulit. Mungkin inilah mengapa namanya bukan "sabun" melainkan shower scrub.

Mengenai aroma jangan ditanya karena wangi sekali seperti parfum. Varian Jolly disebut memiliki wangi Floriental Gourmand yang wanginya semerbak dan mewah.

[Review] Kulit Glowing dan Lembab berkat Shower Scrub & Body Scrub Jolly dari Scarlett


#Kesan Menggunakan Body Shower Jolly dari Scarlett


Saya sudah sering menggunakan produk body shower Scarlett namun ini pertama kali menggunakan varian Jolly. Sabun mandi dari Scarlett tidak pernah mengecewakan.

Saya suka teksturnya yang tidak begitu cair namun tidak begitu kental. Saat dioleskan ke tubuh, terasa lembut namun ada butiran yang memberikan sensasi scrub. Busanya tak berlebihan sehingga mudah dibilas.

Hasilnya kulit terasa sedikit licin namun tidak memberikan efek lengket dan pastinya tidak membuat kulit kering. Sehingga setelah mandi dengan shower scrub Jolly, kulit tubuh terasa bersih dan lembab. Dan yang tak ketinggalan, tubuh menjadi sangat harum seperti diberi parfum. 

Shower scrub bisa digunakan setiap hari karena fungsinya adalah sebagai sabun. So, bagi teman-teman yang ingin mendapatkan manfaat dari shower scrub Jolly dan penasaran dengan aromanya, bisa langsung dapatkan di toko terdekat atau online shop Scarlett resmi yah.

Shower Scrub Jolly
Netto : 300ml
Harga : Rp75.000


SCARLETT Body Scrub varian JOLLY


Ayo, siapa di sini yang ingin tubuhnya cerah dan lembut tapi malas luluran? Luluran itu tak harus di salon kecantikan lho! Kita bisa melakukan sendiri di rumah dan dijamin lebih hemat asalkan menggunakan produk yang tepat.

Rekomendasi luluran dari saya tentu saja Body Scrub Jolly dari Scarlett.

Sebelum review produk luluran dari Scarlett ini, mari kita lihat dulu manfaat lulur tubuh secara general :
- Mengangkat sel kulit mati.
- Membuat kulit lebih cerah.
- Melembabkan kulit.
- Menghaluskan dan melembutkan kulit.
- Mengencangkan kulit.
- Relaksasi.

[Review] Kulit Glowing dan Lembab berkat Shower Scrub & Body Scrub Jolly dari Scarlett

# Kandungan & Manfaat Body Scrub varian JOLLY dari Scarlett

Bisa dilihat bahwa lulur tubuh itu sangat bermanfaat bagi kesehatan serta kecantikan kulit tubuh. Tentu manfaat tersebut bisa dirasakan jika menggunakan produk yang tepat.

Body scrub Jolly dari Scarlett bisa menjadi pilihan terbaik karena memiliki kandungan dan manfaat sebagai berikut :


1. GLUTATHIONE

Sama seperti body shower, glutathione juga terdapat pada shower scrub Jolly. Manfaatnya adalah :
- Mencerahkan dan meratakan warna kulit.
- Menjaga kelembaban dan elastisitas kulit.
- Kandungan antioksidannya membuat kulit lebih sehat, halus dan lembut.


2. VITAMIN E

Body scrub Jolly mengandung vitamin E yang berfungsi untuk :
- Membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan.
- Merawat kekencangan kulit.
- Menjaga kelembaban dan elastisitas kulit.
- Melindungi kulit dari efek buruk sinar UV.

Jadi bisa dipahami kan kenapa body scrub Jolly ini adalah lulur yang sangat bagus untuk kulit/tubuh kita.



#Packaging, Aroma dan Tekstur Body Shower Jolly dari Scarlett


Body Scrub Jolly dikemas dalam pot krim berbentuk bulat dengan warna dasar putih lalu dipadukan dengan stiker cover nuansa peach. Pada varian Jolly ini terdapat gambar berbagai bunga dan jeruk pada tutup.

Tutup dibuka dengan cara diputar berlawanan jarum jam. Begitu tutup dibuka, terdapat lapisan alumunium foil dengan logo Scarlett yang membuat isi lulur tidak tumpah ke mana-mana.

Saat membuka lapisan alumunium foil langsung tercium bau yang harum. Body Scrub Jolly ini memiliki aroma yang sama dengan shower scrub Jolly yaitu Floriental Gourmand.

Mengenai tekstur, Body Scrub varian Jolly peach lembut dan memiliki tekstur yang lembut, padat dan terdapat butiran scrub.

Saat menggunakannya, lulur ini harus dicampur dengan sedikit air karena teksturnya yang agak padat. Sehingga jika diberi dengan air, teksturnya menjadi lebih cair dan mudah dioleskan dan diratakan ke tubuh.

[Review] Kulit Glowing dan Lembab berkat Shower Scrub & Body Scrub Jolly dari Scarlett

#Kesan Menggunakan Body Body Jolly dari Scarlett


Body scrub ini sebaiknya digunakan satu hingga dua kali dalam seminggu untuk hasil yang maksimal. Dan digunakan setelah membersihkan tubuh menggunakan body shower. Jadi jangan sampai terbalik yah! Seharusnya mandi dulu menggunakan sabun, setelah itu luluran.

Cara penggunaannya adalah oleskan pada tubuh secara merata. Diamkan 2 hingga 3 menit lalu gosok secara perlahan. Setelah itu bilas dengan air hingga bersih.

Kesan saya menggunakan lulur badan dari Scarlett adalah suka dan puas. Suka karena wanginga semerbak namun tidak menusuk. Teksturnya lembut dan tidak begitu kasar saat dioleskan dan digosok ke kulit.

Saya juga puas karena kulit terasa halus, lembab dan cerah setelah penggunaan rutin. Pokoknya paling suka merasakan kulit yang tidak kering setelah penggunaan lulur.


Body Scrub Pomegrante
Netto : 250ml
Harga : Rp75.000


Hasil Penggunaan Shower & Body Scrub Jolly dari Scarlett


Berikut hasil penggunaan Shower & Body Scrub Jolly dari Scarlett pada tangan. 




Gunakan Produk SCARLETT yang Asli


Jaman sekarang banyak sekali produk palsu yang beredar termasuk produk perawatan tubuh. Selain merugikan produsen, produk palsu tentu merugikan konsumen karena kandungan yang tidak terjamin kualitas dan kelayakannya bisa membahayakan tubuh pemakainya.

Untuk itu, saat membeli produk Scarlett sebaiknya membeli di website resmi atau reseller yang sudah terpercaya. Jangan tergiur dengan harga yang sangat murah, harus pintar dan jeli saat membeli produk baik di toko kosmetik maupun di online shop.

Produk Scarlett yang resmi bisa dibeli di https://scarlett-whitening.com/

Kemasan produk Scarlett yang asli terdapat deskripsi yang lengkap mulai dari logo penting yaitu logo halal, BPOM dan tidak dites pada binatang. Selain itu terdapat kandungan, keterangan cara penggunaan, tanggal kadaluarsa, berat bersih dan barcode yang berisi kode serial produk untuk mengetahui keaslian produk.

Konsumen bisa loh mengecek sendiri keaslian produk Scarlett yang dibeli dengan mengunjungi portal berikut https://verify.scarlettwhitening.com/

Caranya adalah, kunjungi tautan tersebut lalu isi data diri seperti nama lengkap, email, kota, nomor HP dan serial kode yang tertera pada kemasan produk yang dibeli.


****

Sekian review saya mengenai shower scrub dan body scrub Jolly dari Scarlett. Semoga bisa menambah informasi bagi pembaca mengenai produk body care dari brand lokal dengan kualitas bagus.

Dan bagi yang ingin punya kulit super glowing dan harum khas varian Jolly, bisa segera dapatkan produk body care Scarlett di toko terdekat atau online shop resmi.


  • Note : Semua foto adalah dokumen pribadi, dilarang menggunakan foto dari artikel ini tanpa ijin.

xoxo
Dila
Read More

CHOCODILLA BLOG ACHIEVEMENTS & AWARD 2022

Senin, 09 Januari 2023

4 komentar
Assalamualaikum.
Halo Semuanya!!

Selamat datang di tahun 2023!!

Pada awal tahun lalu, untuk pertama kali saya membuat rangkuman pencapaian blog selama tahun 2021. Sebuah catatan untuk diri sendiri supaya lebih bersemangat ngeblog sekaligus mengapresiasi apa yang telah dilakukan.

Sekarang sudah memasuki tahun 2023 dan saatnya saya merangkum pencapaian blog selama tahun 2022. Apakah ada peningkatan atau malahan mengalami penurunan?

Well, mari kita lihat pencapaian blog ini selama tahun 2022 berdasarkan Google Search Console dan Google Analytics.



CHOCODILLA BLOG ACHIEVEMENTS & AWARD 2022



#CHOCODILLA BLOG ACHIEVEMENTS IN 2022

Berikut pencapaian selama tahun 2022 berdasarkan 7 item dan tertera angka pada tahun 2021 di dalam kurung [  ] sebagai perbandingan.

1. Jumlah Artikel : 71 [34]
2. Total Pageviews :  32589 [12039]
3. Total Clicks : 17,1K [3450]
4. Total Impressions : 721K [129K]
5. Organic Search : 83,7% [96,7%]
6. Direct : 11,4% [19,9%]
7. Followers : 51 [40]

Senang sekali ternyata hasil di tahun 2022 lebih baik dari para tahun 2021, seperti jumlah artikel dan total pageviews naik dua kali lipat. Sementara total clicks dan impressions meningkat tajam. 

Oke, selanjutnya pengumuman award ala-ala untuk berbagai katagori seperti berikut :


#CHOCODILLA BLOG AWARD 2022


1. Artikel Terpopuler



Merupakan artikel yang dipublish pada 5 Februari 2022 mengenai review kafe yang super instagenic di Bukittinggi. Kafe ini resmi dibuka pada akhir tahun 2021 dan kebetulan lokasinya di dekat rumah, sehingga saya tertarik mengunjunginya.

Kafe ini cukup viral di media sosial dan memang selalu terlihat ramai saat saya melewati kafe yang mengusung tema minimalis ini.

Tak hanya ramai di dunia nyata, artikel mengenai Foresthree juga ramai pengunjung. Setiap bulan artikel berjudul [Review] ForesThree Coffee & Kitchen X Kalis - Cafe Hits & Instagenic di Bukittinggi sering masuk lima besar populer posts hingga menjadi artikel paling populer selama tahun 2022 dengan jumlah pageviews 2603 setara 7,99% dari pageviews keseluruhan blog.

Artikel terpopuler di posisi kedua adalah Pengalaman Klaim JHT BPJS Ketenagakerjaan Online Hanya Enam Hari dengan pageviews 2145 dan yang ketiga adalah [Review] Memudarkan Flek Hitam dengan Scarlett Glowtening Serum dengan pageviews 1462.


2. Kata Kunci WEB Terpopuler


Kata kunci WEB Terpopuler adalah kata yang diketik orang lain di situs pencarian seperti Google lalu membawa mereka mengunjungi blog ini melalui artikel yang muncul sesuai kata kunci tersebut. 

Berdasarkan Google Search Console, pada tahun 2022 kata kunci terpopuler adalah "Pengalaman Wawancara Online BPJS Ketenagakerjaan" 796 klik, "Foresthree Bukittinggi" 488 klik, "Review Serum Scarlett untuk Flek Hitam" 286 klik.

Kalau diperhatikan, kata kunci WEB terpopuler sesuai dengan tiga artikel terpopuler, cuma peringkatnya saja yang sedikit berbeda.


3. Kata Kunci Image Terpopuler


Kata kunci Image adalah kata yang diketik orang lain di situs pencarian yang membawa mereka mengunjungi blog ini melalui gambar, dengan kata lain kata yang digunakan orang untuk mencari gambar dan ternyata gambar tersebut ada di blog ini.

Ternyata kata kunci image pada tahun 2022 didominasi oleh Bukittinggi yaitu "Foresthree Bukittinggi" 191 klik, "Foresthree Coffee Bukittinggi" 54 klik dan "Kebun Binatang Bukittinggi" 47 klik.




4. Bulan Paling Produktif


April = 22 artikel

Selama tahun 2022, blog ini berhasil menelurkan 71 artikel, dan bulan yang paling produktif adalah bulan April. Rahasianya adalah pada bulan tersebut saya mengikuti tantangan menulis dari Blogger Perempuan yang berjudul "BPN 30 Day Ramadan Blog Challenge".

Challenge tersebut adalah acara rutin yang diselenggarakan oleh Blogger Perempuan di setiap bulan Ramadan. Walaupun sudah lama bergabung dengan BPN, namun tahun 2022 kali pertama saya mengikuti tantangan menulis selama 30 hari.

Alhamdulillah saya bersama blog ini berhasil meraih posisi tiga besar dari sekian banyak blogger yang berpartisipasi.


5. Bulan Pageviews Terbanyak


Desember 4243 views.

Selama 2022 total pageviews blog ini adalah 32589 yang berarti rata-rata pageviews setiap bulan adalah 2,7K . Ternyata bulan Desember berhasil menarik banyak pengunjung bahkan hampir dua kali lipat jumlah rata-rata.

Peringkat kedua diduduki oleh bulan Oktober dengan 3159 pageviews dan peringkat ketiga adalah bulan September yaitu 3059 pageviews.


6. Kategori Terbanyak


Sebenarnya agak susah melihat katagori atau label di blog ini secara satu per satu apalagi ada label yang sangat umum. Misalnya "tips", kadang label ini bergabung dengan label culinary, small business atau traveling.

Oleh karena itu untuk ringkasan selama 2022 saya coba membuat klasifikasi yang lebih jelas seperti Crafting, Small Business, Travelling, Beauty, Culinary dan Blogging

Pada tahun 2022, hal yang paling banyak saya bahas adalah tentang Beauty, Culinary dan Blogging yaitu masing-masing sebanyak 9 artikel. 

Sementara hal yang paling banyak dibahas selanjutnya adalah tentang Travelling, Personal dan Small Business yaitu masing-masing sebanyak 8 artikel.

Padahal pada header blog, saya masih menuliskan "Lifestyle & Travel Blogger". Ternyata tema travelling kalah dengan tema beauty. Ah, tahun 2023 harus banyak piknik nampaknya, hehe.



7. Artikel Terfavorit


Katagori "Artikel Terfavorit" belum ada sebelumnya dan tahun ini saya ingin memilih sendiri artikel terfavorit.

Agak susah susah sebenarnya karena bagaimanapun saya menyukai semua tulisan sendiri di blog ini. Tapi kalau harus memilih satu maka saya ingin menunjuk "[REVIEW] Make Over Kamar Menjadi Tema Monochrome dengan Nippon Spot-less" sebagai artikel terfavorit.

Jujurly itu adalah sponsored post bersama Nippon Paint. Selain senang karena diajak bekerja sama, ini sudah impian dari dulu ingin mengecat ulang kamar dengan warna putih untuk kebutuhan foto produk.

Jadi semacam sekali dayung tiga pulau terlewati , saya mendapatkan produk cat secara gratis, kamar menjadi bagus dan mendukung kegiatan foto produk plus mendapatkan uang dari tulisan yang saya publish di blog.

Dan yang paling berkesan adalah saya sendiri yang mengecat kamar. So bisa dibilang artikel ini penuh dengan cucuran keringat, hehe.


***

Berikut lampiran dari Google Analytic dan Google Search Console :


-Laporan Google Analytics blog Chocodilla di tahun 2022




-Laporan Google Search Console blog Chocodilla di tahun 2022



***

Demikian ringkasan performa sekaligus pencapaian blog www.chocodilla.com selama tahun 2022.
Senang, terharu dan bangga karena terjadi banyak peningkatan dibandingkan tahun 2021. Padahal sebelumnya performa tahun 2021 sudah paling produktif selama sepuluh tahun lebih blogging.

Paling berkesan ketika saya berhasil mengikuti tantangan menulis 30 hari selama bulan Ramadan berdasarkan tema yang telah ditentukan oleh BPN. Memang kalau dipaksakan pasti bisa menulis setiap hari.

Selain itu, tahun 2021, alhamdulillah, banyak tawaran kerja sama dengan brand atau advertiser. Merasa terhormat bisa dipercayakan oleh brand terutama brand kosmetik untuk mengulas produk mereka padahal niche blog ini bukan "beauty" 100%.

Still, dibandingkan dengan blog lain, blog ini masih belum ada apa-apa baik itu dari segi kualitas maupun kuantitas artikel. Namun saya bangga karena lebih baik dari pada tahun sebelumnya.

Terima kasih kepada teman-teman yang telah mampir dan memberikan komentar positif pada artikel yang saya tulis. Terima kasih juga kepada pihak-pihak yang telah mengajak saya bekerja sama. Tak ketinggalan, terima kasih kepada orang-orang yang sudah bantu share blog ini ke media sosial lain.

Semoga di tahun 2023 saya bisa menulis lebih banyak dan lebih berkualitas.

xoxo
dila

Read More

[Review] Sun Protect Cushion & Sun Re-Blur Translucent Powder dari Sun Hero

Senin, 02 Januari 2023

Tidak ada komentar
Review Sun Hero

Assalamualaikum
Halo semuanya, apa kabar?

Jika bisa kembali ke masa lalu, kapan dan apa yang ingin kamu lakukan?

Kalau saya pribadi ingin kembali ke masa remaja yaitu kelas 1 MTsN (setara SMP). Lalu hal yang ingin dilakukan adalah rajin membersihkan wajah, menggunakan pelembab dan menggunakan sunscreen setiap pagi.

Dulu saya merasa memiliki kulit wajah yang normal. Definisi kulit normal bagi saya saat itu adalah tidak berminyak dan tidak berjerawat, sehingga tidak melakukan perawatan wajah dan hanya menggunakan bedak sebelum keluar rumah.

Ternyata saya salah, ntah karena tidak merawat wajah atau memang akibat dari aktifitas saat bersekolah, sekarang saya menemukan masalah wajah yaitu cenderung kering di area sudut hidung dan bibir serta munculnya hiperpigmentasi yang cukup banyak.



Hiperpigmentasi karena Tidak Menggunakan Sunscreen?


Bagi yang belum tau, hiperpigmentasi adalah timbulnya bercak gelap pada kulit termasuk wajah yang disebabkan produksi melamin yang berlebihan. Melamin atau pemberi warna kulit ini diproduksi berlebihan karena beberapa faktor, salah satunya adalah paparan sinar matahari yang terlalu lama atau sering.

Memang hiperpigmentasi tidak berbahaya tapi adanya bercak gelap pada wajah membuat tidak percaya diri, khususnya bagi perempuan. Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mencegah timbulnya hiperpigmentasi, salah satunya adalah menggunakan sunscreen setiap hari.

Nah makanya saya ingin kembali ke masa remaja dan rajin menggunakan sunscreen sebelum bertemu dengan sinar matahari.

Tentu solusi dari masalah kulit ini tidak bisa dengan angan-angan kembali ke masa lalu, yang perlu dilakukan adalah rajin merawat kulit dengan menggunakan sunscreen. 

Jaman sekarang perempuan cukup beruntung karena produk suncreen sudah sangat banyak baik dari brand luar maupun lokal. Dan kandungan sunscreen juga sudah dikombinasikan dengan produk skincare atau makeup lainnya seperti cushion dan bedak.

Kali ini saya menemukan brand lokal yang menarik perhatian karena memiliki produk makeup yang mengandung SPF 30 hingga 35 PA++ yaitu Sun Hero


Kenalan dengan Sun Hero


Sun Hero adalah brand lokal yang berfokus pada perlindungan kulit dari efek buruk sinar matahari, yang akan melindungi kulit sepanjang hari. dengan pilihan produk yang sesuai dengan kebutuhan kulit seharian.

Diformulasikan tanpa Alkohol dan dengan bahan-bahan yang efektif untuk melawan radikal bebas, polusi, menahan minyak sekaligus menjaga skin barrier. Cocok digunakan untuk segala jenis kulit, termasuk kulit sensitif yang mudah terkena iritasi akibat dampak dari sinar matahari.

Nah, pertanyaannya apa saja produk dari Sun Hero?

Sebagai orang yang sedang berusaha memudarkan hiperpigmentasi, saya tak sabar memperkenalnya kepada pembaca semua mengenai dua produk dari Sun Hero yaitu Sun Protect Cushion dan Sun Re-Blur Translucent Powder.

Mari kita bahas satu per satu!


Produk Terbaru Sun Hero





1. SUN HERO - Sun Protect Cushion


Produk pertama dari Sun Hero yang wajib dicoba adalah Sun Protect Cushion. Bayangkan cushion yang dulu dianggap sebagai makeup saja alias untuk mempercantik wajah ternyata sekarang juga berfungsi sebagai pelindung karena mengandung SPF 35 PA+++ dan cushion itu adalah produk dari Sun Hero. 

Tidak hanya SPF 35 PA+++, Sun Protect Cushion dari Sun Hero memiliki kandungan bagus lainnya. Berikut...


Kandungan Utama Sun Protect Cushion dari Sun Hero & Manfaatnya :


1. Vitamin C
-Sebagai antioxidant bagi kulit 
-Mencerahkan wajah 
-Meningkatkan fungsi sunscreen 
-Membantu mengurangi bintik-bintik hitam akibat hiperpigmentasi 

2. Multibiome
-Mengurangi kemerahan pada kulit
-Menyeimbangkan pertumbuhan bakteri pada kulit

3. Wild Pansy Extract
-Antioksidan kuat yang merangsang proses regenerasi sel kulit
-Menenangkan dan melembabkan kulit
-Cocok untuk digunakan pada kulit yang rentan jerawat, eksim, dan psoriasis


Wah semua kandungan dan manfaat cushion dari Sun Hero tersebut adalah incaran saya dari dulu untuk mengatasi masalah hiperpigmentasi. So makin semangat menggunakan cushion ini setiap hari.

Sebelum penggunaan rutin, tentu harus tau dulu shade mana yang cocok dengan warna kulit. Ada empat varian atau shade dari Sun Protect Cushion SPF 35 PA+++, mari kita lihat perbedaannya satu per satu.


[Review] Sun Protect Cushion


4 Shade Sun Protect Cushion SPF 35 PA+++


1. Clear

Jujurly saya baru tau kalau ada cushion yang clear alias tidak berwarna sama sekali. Jadi ketika diaplikasikan ke wajah, tidak ada perubahan warna kulit. 

Bisa disimpulkan shade warna clear ini manfaatnya semata-mata sebagai sunscreen dan cocok dipakai sehari-hari saat hanya berada di rumah. 

2. Light

Light atau terang, adalah shade dari Sun Protect Cushion SPF 35 PA+++ yang paling cocok dengan warna kulit wajah saya. 

3. Cashew

Cashew atau dalam bahasa Indonesia berarti kacang mete adalah shade cushion yang berwarna coklat muda seperti warna kacang mete.

4. Beige

Beige adalah shade Sun Protect Cushion SPF 35 PA+++ yang warnanya di atas Cashew.




Berikut Hasil Aplikasi Sun Protect Cushion SPF 35 PA+++ 


Hasil penggunaan semua shade pada tangan :

[Review] Sun Protect Cushion


Dan berikut hasil penggunaan shade Clear dan Light pada wajah :

[Review] Sun Protect Cushion


Cara Penggunaan Sun Protect Cushion


Gunakan aplikator puff, tekan spons pada bantalan cushion untuk mengangkat produk, lalu aplikasikan dengan cara menepuk-nepuk wajah secara lembut.

Gunakan secara merata pada bagian wajah dan leher hingga mendapatkan coverage sesuai yang diinginkan. Untuk pengaplikasian ulang cushion, lakukan langkah yang sama di atas riasan anda secara berkala.

Manfaat Sun Protect Cushion

Sebelumnya sudah dibahas kandungan utama Sun Protect Cushion SPF 35 PA+++ dan manfaatnya. Sekarang mari kita lihat manfaatnya sebagai cushion yaitu :

1. Berfungsi sebagai makeup dan skincare
2. Memberikan coverage sekaligus melindungi kulit wajah dari sinar matahari 
3. Mengontrol minyak pada wajah, membuat makeup lebih tahan lama
4. Membantu menyamarkan pori-pori, membuat tampilan makeup lebih flawless




[Review] Sun Protect Cushion & Sun Re-Blur Translucent Powder dari Sun Hero

2. Sun Hero - Sun Re-Blur Translucent Powder


Pasti banyak yang mengira penggunaan sunscreen pada pagi hari saja sudah cukup. Setelah banyak membaca dan melihat penjelasan di media sosial, ternyata sunscreen itu harus diulang penggunaannya setiap beberapa jam sekali tergantung ringkat SPF.

Kadang kita sudah tau fakta tersebut namun tetap aja malas re-apply sunscreen karena tidak mau menghapus makeup. Iyakan? melihat tekstur sunscreen yang biasanya berupa krim, tidak mungkin dioles begitu saja pada wajah tanpa menghapus makeup.

Sun Hero memberikan solusi masalah tersebut dengan mengeluarkan produk bernama Sun Re-Blur Translucent Powder yaitu Sunscreen dalam bentuk bedak tabur dengan SPF 30 PA++ yang dapat melindungi kulit dari paparan sinar UVA & UVB, dan dapat digunakan untuk reapply sunscreen di atas makeup tanpa merusak riasan. 

Untuk lebih jelas, berikut....

Manfaat Sun Re-Blur Translucent Powder dari Sun Hero

1. Memberikan perlindungan ekstra pada wajah dari efek buruk sinar matahari
2. Menyamarkan tampilan pori-pori
3. Mengontrol minyak dan meminimalkan kilap pada wajah
4. Re-apply sunscreen tanpa merusak tampilan make-up


Yup, Sun Re-Blur Translucent Powder bisa digunakan di atas makeup tanpa harus menghapus makeup terlebih dahulu. Jadi produk ini cocok sekali bagi saya yang kaum mager plus merasa kasihan kalau harus menghapus makeup.

[Review] Sun Protect Cushion & Sun Re-Blur Translucent Powder dari Sun Hero
Detail kemasan Sun Re-Blur Translucent Powder


Cara penggunaan Sun Re-Blur Translucent Powder mudah yaitu :

Tepuk bedak secara merata ke seluruh area wajah pada tahap terakhir rangkaian skincare / makeup. Aplikasikan kembali setiap 2 jam sekali untuk mendapatkan perlindungan maksimal.

Hasilnya memberikan sentuhan velvet-matte dan no whitecast pada wajah loh!


Terlalu semangat membahas manfaat penggunaan Sun Re-Blur Translucent Powder dari Sun Hero, jadi melupakan hal yang tak kalah penting lainnya yaitu kandungan utama dari bedak ini. Ada apa saja yah? mari kita lihat 

Kandungan Utama Sun Re-Blur Translucent Powder dari Sun Hero & Manfaatnya :

1. Bamboo Stem Extract
-Melembabkan kulit wajah
-Mencegah timbulnya jerawat
-UV protection

2. Zinc PCA
-Anti inflamasi
-Mengurangi produksi sebum
-Mencegah penuaan

3.Hyaluronic Acid
-Meningkatkan kelembapan kulit  
-Meredakan kemerahan dan jerawat
-Mencegah kering dan iritasi 

Jadi, tidak sekedar bedak yah, ternyata Sun Re-Blur Translucent Powder memiliki kandungan terbaik yang bisa melembabkan kulit hingga melindungi kulit dari sinar UV.




Berikut hasil penggunaan Sun Re-Blur Translucent Powder :


Setelah menggunakan Sun Re-blur Translucent Powder, wajah jadi tidak mengkilap


Kesan Menggunakan Produk Sun Hero


Ini benar-benar pertama kali saya mengenal brand lokal bernama Sun Hero, cukup unik baik dari segi nama dan kemasan. Seperti namanya "sun" yang berarti matahari, kemasan produknya berwarna kuning cerah memberikan kesan ceria.

Sun Protect Cushion-nya full coverage hanya dengan sekali swipe. hasilnya matte, bisa mengontrol minyak pada wajah dan water resistant

Adanya cushion shade berwarna transparan dari Sun Hero benar-benar pengalaman baru bagi saya. Dan dari tiga shade lainnya yang paling cocok dengan warna kulit saya adalah "Light".

Sementara Sun Re-Blur Translucent Powder memiliki kemasan yang "lucu" nan menggemaskan dan masih berwarna kuning. 

Hasil aplikasi Sun Re-Blur Translucent Powder memberikan sentuhan velvet-matte , mengurangi efek kilap pada wajah dan no whitecast.

Oh iya sedikit info tambahan namun sangat penting yaitu : Semua produk Sun Hero sudah mendapatkan ijin BPOM.

Sekian review dari saya tentang Sun Protect Cushion  & Sun Re-Blur Translucent Powder dari Sun Hero. Semoga bisa membantu rasa penasaran pembaca lainnya tentang produk lokal ini.


***

SUN HERO Sun Protect Cushion SPF 35 PA+++
Netto : 15ml
Shade : 4 (Clear, Light, Cashew, Beige)
Harga  : Rp128.000


SUN HERO Sun Re-Blur Translucent Powder

Netto : 11gr

Harga  : Rp78.000


Bisa dibeli via SHOPEE & TikTok Shop


Instagram : @sunhero_id 


BONUS : VIDEO UNBOXING



  • Note : Semua foto adalah dokumen pribadi, dilarang menggunakan foto dari artikel ini tanpa ijin.

xoxo
dila

Read More