7 Things I Love December : Tiba-tiba ke Jakarta

Senin, 01 Januari 2024

WARNING : Semua foto adalah dokumen pribadi, dilarang menggunakan foto dari artikel ini tanpa ijin.
Assalamualaikum
Halo semuanya~

Bagaimana bulan Desember 2023 kemarin? Apakah berjalan sesuai rencana atau penuh kejutan? Atau mungkin b aja dan tidak ada hal menarik?

Alhamdulillah bagi saya bulan Desember kemarin sangat berwarna, di luar rencana dan yang pasti menyenangkan sehingga bersemangat untuk menulis di blog ini dengan postingan berjudul 7 Things I Love December.

Bagi pembaca yang sering mampir ke blog saya (emang ada?), mungkin sudah sering melihat postingan bertema "X(angka) Things I Love XX(bulan)" yang seharusnya diunggah rutin tiap awal bulan. Namun kenyataannya ada bulan-bulan yang terskip. To be honest alasan utamanya bukan malas atau tidak sempat menulis, tapi bingung mau menulis apa. 

Menjalani aktifitas di rumah saja seperti berjualan online yang diselingi menulis untuk blog pribadi membuat saya merasa tidak ada hal menarik yang bisa dituliskan. Karena yah memang tidak kemana-mana, tidak bertemu siapapun dan tidak ada kegiatan baru.

Nah kalau ada postingan seperti  7 Things I Love December ini, berarti memang ada hal menyenangkan yang ingin saya sampaikan di blog.

Tidak memperpanjang intro, mari kita lihat apa saja hal menarik selama bulan Desember 2023


7 Things I Love December 2023



1. Tiba-tiba Liburan ke Bandung & Jakarta


Biasanya kalau ingin ke Jakarta, rencananya sudah jauh-jauh hari sambil mencari tiket penerbangan yang murah. Namun awal bulan Desember 2023, mama tiba-tiba mengajak ke Bandung & Jakarta bahkan beli tiket H-2.

Ini karena mama baru pensiun dari pekerjaan sebagai guru, sehingga sekarang beliau punya banyak waktu untuk liburan ke tempat yang jauh seperti Bandung dan Jakarta. Memang selain liburan ada urusan keluarga yang diurus, namun bagi saya ini pertama kali perjalanan jauh yang tidak terencana.

Senang sekali bisa bertemu keluarga di Bandung dan di Jakarta, terutama saat di Jakarta bisa menikmati lagi kuliner favorit di mall sekaligus shopping.

Berikut random foto saat liburan di Jakarta



2. Pertama Kali ke Masjid Istiqlal


Memang yah kalau liburan bersama orang tua, ada destinasi yang tak terpikirkan yaitu berkunjung ke masjid Istiqlal. Bagi saya kalau ke Jakarta kegiatannya tak jauh-jauh dari wisata mall, coba makanan yang istagenic, dan shopping.

Setelah merantau sejak tahun 2008, untuk pertama kali mengunjungi masjid Istiqlal yang juga merupakan masjid terbesar di Asia Tenggara. Selama ini hanya melihat masjid Istiqlal di TV seperti siaran langsung pelaksanaan salat Idul Fitri namun sekarang berada di dalamnya, sungguh sebuah pencapaian di akhir tahun 2023. 

Saat berada di dalam masjid untuk menunaikan salat Ashar, saya terpukau dengan kemegahannya seperti hiasan langit-langit masjid yang indah dan karpet yang harum dan empuk. Dan satu hal yang membuat takjub adalah lokasi mesjid Istiqlal benar-benar bersebelahan dengan gereja Katedral yang mana hal ini menjadi simbol toleransi umat beragama di Indonesia.

Masjid Istiqlal Jakarta


3. Pertama Kali Main Trampolin


Masih di Jakarta, saat itu saudara saya ingin membawa kedua anaknya ke area bermain di sebuah mall dan saya semangat untuk ikut karena di sana ada trampolin. Walaupun itu adalah area bermain anak-anak namun orang dewasa diperbolehkan masuk untuk mendampingi anak-anak.

Awalnya agak ragu, apa benar orang dewasa boleh bermain trampolin di sana? Setelah datang langsung, area trampolinnya cukup luas dan saat itu sangat sedikit anak-anak yang bermain di sana. Sehingga saya dan saudara tanpa ragu-ragu langsung berlarian dan meloncat di trampolin hingga tali tas putus, hehe.

Oh ya, catatan untuk kamu yang ingin bermain trampolin, jangan pernah meloncat bersama anak kecil karena bisa membahayakan mereka. Waktu itu saya hampir melukai keponakan umur 3 tahun karena meloncat bersama.


4. Beli Mukena Travel Mini 


Sebagai muslimah, barang yang wajib ada di dalam tas khususnya saat liburan adalah mukena. Namun ukuran mukena yang besar membuat malas untuk membawanya.

Saat liburan ke Bandung, saya melihat sepupu membawa mukena mini yang bagus tidak seperti mukena parasut jaman dulu yang menerawang dan mudah terbang. Awalnya ingin membeli mukena seperti itu secara online, tapi saat di Jakarta ada kesempatan berkunjung ke Thamrin City sehingga berhasil membeli mukena travel mini yang premium. Yang saya suka dari mukena ini adalah ukuran lipatannya kecil, bahannya tidak kaku dan tidak menerawang, serta bisa dipakai dua versi yaitu versi biasa yaitu menutupi dari kepala dan versi dipakai dengan hijab yang berarti dipakai dari leher.

Setelah ada mukena travel mini ini, jadi pengen jalan-jalan ke luar negeri, hehe.



5. Selesai Arc Whole Cake Island


Penting banget kayaknya mengumumkan di blog ini kalau saya menyelesaikan Arc Whole Cake Island? Hmm, yah sebenarnya bukan hal yang penting namun ini termasuk pencapaian di bulan Desember, hehe.

Semua Arc di One Piece itu bagus dan berkesan tapi sebagai fans Sanji, saya sudah lama menunggu momen untuk menonton Arc Whole Cake Island, karena di Arc ini Sanji adalah bintang utamanya. Dimulai dari kisah masa kecil dia bersama keluarganya yang ternyata merupakan kerajaan besar. Kisah Sanji bertemu lagi dengan keluarga karena dia dijodohkan. Serius yah, ini anime udah kayak drama Korea. Bisa-bisanya Sanji dijodohkan dan hampir mau menikah.



6. Mampir ke One Piece Exhibition


Sejak bulan November saya sering melihat video TikTok orang lain yang menampilkan keseruan mengunjungi One Piece Exhibion di MOI Jakarta. Ingin juga ke sana, tapi sadar diri bahwa saya berada di Sumatera Barat yang jauh dari Jakarta. 

Eh ternyata, tanpa rencana saya bisa ke Jakarta di bulan Desember dan tentu ada kesempatan mengunjungi One Piece Exhibition. Walau sudah di depan mata, saya menahan diri untuk tidak masuk ke ruang Exhibition yang ada di MOI, alasannya simple yaitu tidak ada teman dalam artian tidak ada teman yang bisa diajak masuk untuk mendokumentasikan saya, hehe.

Waktu itu saya ke MOI bersama saudara dan dua orang anaknya yang masih kecil. Saat melihat poster One Piece Exhibiton, balon Luffy dan patung Chopper, mereka sadar kalau itu adalah "kartun" yang sering saya tonton di handphone. Malahan mereka yang semangat minta foto hingga masuk photobooth. Oleh karena itu saya makin yakin kalau nekat membawa dua bocil ke dalam exhibiton, makin susah untuk berfoto cantik di dalamnya.

Walau cuma bisa berfoto dari luar dan berkunjung ke bagian merchandise, saya cukup bahagia bisa merasakan hawa One Piece Exhibition di Jakarta yang merupakan event langka.


One Piece Exhibition Jakarta


7. Bertemu Keluarga Jauh dan Teman


The last but not the least, kebahagiaan utama selama bulan Desember adalah bisa bertemu keluarga yang tinggal di Bandung & Jakarta serta sempat bertemu teman yang bekerja di Jakarta. 20 hari adalah waktu yang tidak sedikit tapi terasa cepat berlalu, yah mungkin karena dilewati dengan bahagia.

***

Sekian tulisan kali ini, saya senang dan bersyukur dengan apa yang dilewati selama bulan Desember 2023 dan sekarang kita telah memasuki tahun 2024, semoga ada banyak hal menarik yang menanti kita.

Terima kasih

xoxo
dila

Tidak ada komentar

Posting Komentar